Realitabengkulu.co.id – Sudah bukan rahasia lagi jika banyak pebisnis online di Shopee yang pernah merasa tidak cocok dengan nama toko. Sehingga, hal itu membuat kamu harus mengubahnya. Kemudian cara mengubah username shopee sendiri sangat mudah.
Seperti diketahui, ketika membuat sebuah toko atau ingin berjualan di Shopee, maka nama toko dan username menjadi hal yang paling penting. Sebab, nama menjadi sebuah branding yang sangat berpengaruh pada toko kamu. Maka dari itu, kamu harus membuat nama toko yang bagus.
Namun bagaimana jika kamu sudah membuat nama toko dan ingin mengganti namanya? Apakah kamu harus menghapus akun Shopee dan membuat toko dari awal lagi? Tidak perlu, kamu tak perlu melakukan hal itu. Sebab, mengubah nama toko cukup mudah.
Baca Juga: Contoh Kata-Kata Auto Reply WhatsApp Business
Selain itu, Shopee mempunyai fitur yang membuat kamu bisa merubah username dan nama toko. Bahkan, kamu tak perlu menghapus akun atau menghapus produk Shopee dan mempostingnya kembali. Sebab dengan adanya fitur di Shopee, kamu bisa mengubah nama tanpa perlu menghapus produk.
Tips Memilih Nama Toko & Contoh Username Shopee
Seperti yang sudah dijelaskan di atas, nama toko menjadi hal paling penting ketika kamu melakukan bisnis online. Maka dari itu, kamu perlu memubat nama yang tepat ketika memulai bisnis onlie berjangka panjang. Berikut merupakan tips membuat nama atau username toko di Shopee :
- Gunakan nama yang mudah diingat
- Pilih nama yang berhubungan dengan produk
Cara Mengubah Username Shopee Via Aplikasi
Setelah kamu merasa nama yang digunakan agak aneh, maka kamu ingin mengubahnya. Sebenarnya, cara mengubah username shopee sendiri cukup mudah, salah satunya menggunakan aplikasi Shopee secara langsung. Berikut cara mudahnya :
- Kamu buka Aplikasi Shopee,
- Lalu Klik “Saya”
- Kemudian untuk mengubah Username Shopee, kamu klik “Pengaturan Akun”,
- Selanjutnya, kamu Klik “Profil Saya”,
- Berikutnya, kamu klik “Username”,
- Setelah itu akan akan muncul pop up dan kamu klik “Lanjut”,
- Nah, kamu bisa merubah Username Shopee disini sesuai dengan keinginan,
- Apabila sudah, kamu klik “Simpan”
- Selesai.
Baca Juga: Cara Melihat Foto Kurir Shopee Sebagai Bukti Pengiriman di Shopee
Cara Mengganti Username Shopee Via Seller Centre
Jika kamu tidak mau merubahnya melalui aplikasi, kamu bisa mengubah username Shopee dengan menggunakan Seller Center. Berikut cara-caranya :
- Kamu buka browser kesukakaan kamu,
- Kemudian kamu buka Seller Centre Shopee,
- Lalu kamu Sign In ke Seller Centre,
- Buka menu Akun,
- Kemudian kamu masukkan Kata Sandi akun Shopee milik kamu,
- Dalam merubah Username shopee Via Seller Centre, kalmu klik Ubah pada menu Profil,
- Setelah itu, kamu masukkan Username baru,
- Apabila username bisa kamu gunakan, maka akan muncul Pop Up,
- Lalu kamu klik Simpan dan Login Kembali,
- Jika sudah berhasil, artinya kamu sukses dalam mempraktikkan cara mengubah username shopee,
- Selesai.
Cara Menggati Nama Toko di Shopee Via Aplikasi
Ketika kamu akan merubah nama toko pada aplikasi Shopee, caranya kurang lebih juga sama. Maka dari itu, kamu bisa ikuti langkah-langkah di bawah ini :
- Buka Aplikasi Shopee terlebih dahulu,
- Kemudian masuk ke halaman “Saya” yang berada di pojok bawah kanan halaman Shopee,
- Lalu kamu pilih opsi “Pengaturan Akun”,
- Setelah itu, kamu klik “Profil Toko/Profil Saya” dan klik lagi pada bagian “Nama” untuk merubah nama toko,
- Kamu bisa mengubah Nama toko lama kalian dengan nama yang baru,
- Selesai.
Kamu harus tahu bahwa berdasar situs resmi Shopee, terdapat 2 cara dalam mengubah username di Shopee. Cara pertama adalah cara yang sudah disebutkan di atas tadi. Cara ini bisa kamu lakukan sebelum tanggal 15 April 2020 tahun lalu dan belum pernah mengubah username sebelumnya.
Kemudian cara kedua adalah setelah tanggal 15 April 2020 dan sudah pernah mengganti username. Maka, kamu harus menghubungi Customer Service untuk mengubah username.
Syarat & Ketentuan Merubah Nama dan Usernama Shopee
Setelah kamu mengetahui cara mengubah username shopee, maka kamu harus mengetahui juga syarat serta ketentuannya. Berikut aturan yang harus kamu penuhi :
- Nama toko harus mempunyai antara 5 hingga 30 karakter,
- Mengubah username atau nama toko di Shopee hanya bisa dilakukan sebanyak 1 kali dalam 30 hari. Namun setelah tanggal 15 April dan sudah pernah mengganti username, maka kamu perlu menghubungi Customer Service untuk merubah username,
- Kemudian nama toko baru akan ditinjau terlebih dahulu oleh Customer Service dalam jangka waktu paling lama 2×24,
- Hindari membuat sebuah username atau nama toko yang terdengar rasis atau sensitif.
Baca Juga: Gagal Login F13 Shopee, Ini Cara Mengatasinya dengan Mudah & Tuntas
Akhir Kata
Kurang lebih seperti cara mengubah username shopee. Dengan memiliki nama toko atau username yang mudah dihapal, maka toko yang kamu miliki akan mudah diingat oleh calon konsumen. Semoga informasi ini bermanfaat dan selamat mencoba.