Semarang – Kecelakaan maut terjadi di Simpang Susun Exit Tol Krapyak, Kota Semarang, Jawa Tengah, pada Senin dini hari, 22 Desember 2025. Sebuah bus penumpang dilaporkan mengalami kecelakaan tunggal yang mengakibatkan 15 orang meninggal dunia dari total 34 penumpang di dalamnya.
Identifikasi Korban dan Kronologi Awal
Kepala Kantor Basarnas Semarang, Budiono, mengungkapkan bahwa insiden nahas tersebut terjadi sekitar pukul 00.45 WIB. Bus yang terlibat adalah PO Cahaya Trans dengan nomor polisi B 7201 IV, yang melaju dari arah Jakarta menuju Yogyakarta.
“Kecelakaan melibatkan bus PO Cahaya Trans dari Jakarta, Jatiasih, tujuan Jogja, dengan nomor polisi B 7201 IV,” ujar Budiono, Senin (22/12/2025).
Menurut keterangan awal, bus tersebut diduga melaju dengan kecepatan tinggi sebelum akhirnya menabrak pembatas jalan di tol. Tim SAR gabungan segera dikerahkan ke lokasi kejadian untuk melakukan evakuasi.
Proses Evakuasi dan Data Korban
Tim SAR tiba di lokasi pada pukul 01.17 WIB dan langsung bergerak cepat mengevakuasi seluruh korban yang terjebak di dalam bus. Sebanyak 19 penumpang dilaporkan selamat, sementara 15 lainnya dinyatakan meninggal dunia. Data 15 korban meninggal dunia masih dalam proses identifikasi lebih lanjut.
Berikut adalah daftar nama korban selamat yang berhasil dicatat oleh Basarnas Semarang:
- Gilang (L) (sopir)
- Jihan (P) (mengalami patah tulang)
- Rujianti (54 Th/P) / asal Boyolali
- Karnoto Bayat (30 Th/L)
- Aviz Ahmad (20 Th/L) / asal Bogor
- Robet (39 Th/L) / Kernet, asal Bogor
- Ardi
- Endah (50 Th/L) / asal Prambanan
- Ana
- Naim (52 Th/L) / asal Bumiayu
- Rafi (19 Th/L) / asal Ciputat
- Parwono (57 Th/L) / asal Wonogiri
- Ahmad Purnomo (40 Th/L) / asal Tawangsari
- Prismadika (32 Th/L) / asal Klaten
- Mr. X (selamat)
- Mr. X (selamat)
- Mrs. X (selamat)
- Mr. X (selamat)
- Mrs. X (selamat)
Pihak berwenang masih terus melakukan penyelidikan mendalam untuk mengetahui penyebab pasti kecelakaan ini.






