Berita

Gubernur Banten: Panen Padi 2025 Capai 1,8 Juta Ton, Surplus 261 Ribu Ton

Advertisement

Gubernur Banten, Andra Soni, melaporkan peningkatan signifikan dalam produksi padi di Provinsi Banten sepanjang tahun 2025. Luas lahan panen padi mengalami kenaikan 16,76 persen, dari sebelumnya 299 ribu hektare menjadi 349.228 hektare.

Produksi Padi Naik Signifikan

Peningkatan ini berdampak langsung pada total produksi padi yang mencapai sekitar 1,8 juta ton pada tahun 2025. Angka ini merupakan kenaikan sebesar 16,84 persen dibandingkan tahun 2024 yang hanya mencapai 1,5 juta ton.

“Kami juga menyampaikan bahwa luas panen Provinsi Banten pada tahun 2025 meningkat sebesar 16,76 persen, dari sebelumnya sekitar 299 ribu hektare menjadi 349.228 hektare,” ujar Andra Soni di Kota Serang, Rabu (7/1/2026).

“Kemudian, produksi padi pada tahun 2024 sekitar 1,5 juta ton, dan pada tahun 2025 meningkat 16,84 persen menjadi sekitar 1,8 juta ton,” sambungnya.

Banten Catat Surplus Beras

Capaian produksi padi pada tahun 2025 tersebut membuat Provinsi Banten mengalami surplus atau kelebihan produksi sebanyak 261 ribu ton beras.

Menurut Andra, keberhasilan ini tidak lepas dari berbagai faktor pendukung. Ia mengapresiasi kinerja pemerintah di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto yang dinilai berhasil menciptakan iklim kondusif bagi petani.

Advertisement

“Selain itu, perbaikan-perbaikan irigasi yang dilakukan oleh pemerintah, baik pusat maupun daerah, juga sangat mempengaruhi peningkatan produksi beras di Provinsi Banten,” ujarnya.

Perlindungan Lahan Pertanian Tetap Prioritas

Meskipun Banten terus membuka peluang investasi di sektor industri, Gubernur Andra Soni menjamin perlindungan terhadap lahan pertanian tetap menjadi prioritas utama.

“Kita sudah memiliki RTRW dan juga Lahan Sawah Dilindungi (LSD). Kita konsisten dengan kebijakan tersebut dan akan terus mempertahankannya,” tegasnya.

Ke depan, Andra berharap hasil pertanian di Banten dapat terus meningkat pada tahun 2026. Ia bersama instansi terkait akan berupaya melakukan perluasan lahan pertanian.

“Sedang kita upayakan pencetakan sawah baru yang akan dilakukan bersama-sama dengan Forkopimda. Insyaallah akan kita laksanakan,” tutupnya.

Advertisement