Berita

Dua Pria Ditangkap Polisi Terkait Pembunuhan Teman Lama di TPU Bekasi

Advertisement

Bekasi – Kepolisian Daerah Metro Jaya berhasil menangkap dua orang pria yang diduga sebagai pelaku pembunuhan terhadap Marcellino Dwi Tirta (25). Korban ditemukan tewas di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Jakasampurna, Kota Bekasi. Ironisnya, kedua pelaku ternyata merupakan teman lama korban.

Identitas Pelaku

Kedua pelaku yang berhasil diamankan adalah Joko Priyadi (JP) dan Gunawan (G). Dalam foto yang beredar, Joko Priyadi tampak mengenakan kemeja berwarna biru, sementara Gunawan terlihat memakai kaus lengan panjang berwarna hitam.

Penangkapan kedua terduga pelaku dilakukan pada Selasa (13/1/2026). Saat ini, mereka tengah menjalani pemeriksaan intensif di Subdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya.

“Kedua pelaku masih dilakukan pemeriksaan untuk pendalaman lebih lanjut,” ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Budi Hermanto dalam keterangannya, Rabu (14/1/2026).

Motif Dendam dan Utang

Kombes Budi Hermanto mengungkapkan bahwa motif awal pembunuhan diduga kuat dilatarbelakangi oleh rasa dendam terkait masalah utang piutang antara korban dan para pelaku.

“Berdasarkan hasil penyelidikan awal, motif pembunuhan diduga karena rasa dendam terkait persoalan utang antara korban dan para pelaku,” jelasnya.

Lebih lanjut, Budi Hermanto membeberkan peran kedua tersangka dalam peristiwa tragis tersebut. Keduanya, baik JP maupun G, berperan sebagai eksekutor.

Advertisement

“Dua pelaku yang diamankan masing-masing berinisial JP dan G. Keduanya berperan sebagai eksekutor,” imbuhnya.

Pelaku Teman Lama Korban

Kasubdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya, AKBP Abdul Rohim, membenarkan adanya penangkapan para pelaku. Ia juga mengonfirmasi bahwa kedua terduga pelaku memiliki hubungan pertemanan lama dengan korban.

“(Hubungan pelaku dan korban) teman lama,” kata AKBP Abdul Rohim, Selasa (13/1).

Pihak kepolisian masih terus melakukan pendalaman terkait kasus ini.

Penemuan Jasad Korban

Marcellino Dwi Tirta ditemukan tewas dalam kondisi tertutup dedaunan kering di area TPU Jakasampurna, Bekasi, pada Minggu (11/1/2026). Jasad korban pertama kali ditemukan oleh seorang warga yang hendak berziarah di TPU tersebut.

Advertisement